Profil


Program Studi Teknik Informatika dan Sistem Informasi lahir dari surat keputusan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia Nomor : 80/D/O/2008 Tanggal 22 Mei 2008 Tentang Pemberian Ijin Penyelenggaraan Program-Program Studi Baru di Universitas Bale Bandung yang diselenggarakan oleh Yayasan Pendidikan Bale Bandung


Tujuan :
  • Mendidik/mempersiapkan ilmuwan dan atau tenaga profesional di bidang Teknik Informatika dan Sistem Informasi, yang mampu menganalisis,mengeksperimenkan,dan merancang sistem berbasis komputer,terutama dalam bidang Rekayasa Perangkat Lunak,Sistem Cerdas,Sains Komputasional,Manajemen Sistem Informasi berbasis ICT,Perancangan Sistem Informasi dan e-Commerce
  • Mendidik/mempersiapkan ilmuan dan atau tenaga profesional yang mengaplikasikan ilmu komputer,baik untuk kebutuhan industri,aplikasi bisnis,maupun kebutuhan masyarakat dan pembangunan pada umumnya
  • Mengembangkan dan meningkatkan penguasaan materi dan keterampilan mahasiswa dalam bidang ilmu komputer
  • Mempersiapkan mahasiswa agar berkemampuan untuk mengembangkan diri baik secara formal maupun informal melalui pendidikan Magister (S2)

Bidang Pekerjaan :
  1. Memberikan solusi bagi optimalisasi penggunaan komputer dalam berbagai aspek kehidupan masyarakat. Sejalan dengan semakin luasnya penggunaan komputer,maka sejumlah cara baru untuk menerapkan penggunaan komputer serta mengoptimalkan kemampuan komputer untuk membantu kehidupan bermasyarakat adalah sebuah tantangan bagi lulusan Teknik Informatika dan Sistem Informasi.
  2. Memberikan solusi yang efektif terhadap berbagai permasalahan komputasi. Sejalan dengan meningkatnya penggunaan komputer di masyarakat,maka sejumlah tuntutan untuk meningkatkan kemampuan komputer baik dalam hal efisiensi,kecepatan,ukuran,serta berbagai alternatif teknik komputasi adalah bidang yang menjadi lahan pengembangan kemampuan lulusan Teknik Informatika dan Sistem Informasi.